Jingle Satu Langkah di depan Menggema bersama DWP UNESA

Kecemedia.unesa.ac.id, Surabaya – Universitas Negeri Surabaya (UNESA) sukses menyelenggarakan wisuda ke-113 pada Rabu, 19 Februari 2025, di Graha UNESA. Acara yang penuh khidmat ini turut dihiasi dengan berbagai penampilan seni yang memukau, melibatkan mahasiswa, dosen, serta komunitas di lingkungan kampus.
Salah satu penampilan yang menarik perhatian adalah Line Dance bertajuk "Langkah Dansa" yang dibawakan oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) UNESA. Dipimpin oleh Dra. Endah Purnomowati, M.Pd., istri dari Rektor UNESA, Prof. Dr. Nurhasan, M.Kes., penampilan ini melibatkan anggota DWP UNESA serta perwakilan wisudawan. Gerakan yang kompak dan energik dari para penari berhasil memukau seluruh hadirin.
Tak kalah memesona, acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan pembuka Tari Greget Turangga Taulu Krido. Tari ini merupakan hasil kolaborasi antara Jaranan Sentherewe dari Sanggar Tari Lestari Widodo Wiryotomo Tulungagung dengan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Wushu UNESA. Koreografi yang apik digarap oleh Prisma Dwi Oktabera, mahasiswa Pendidikan Sendratasik angkatan 2022, dan Dinar Nur Andini, mahasiswa angkatan 2023. Musik pengiringnya dikomposeri oleh Irwanto, sementara para penarinya berasal dari mahasiswa Sendratasik Fakultas Bahasa dan Seni (FBS), Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK), serta Fakultas Psikologi. Penampilan ini sekaligus menjadi bentuk dukungan UNESA terhadap upaya menjadikan Tari Jaranan asal Jawa Timur sebagai warisan budaya tak benda UNESCO.
Selain itu, wisuda kali ini juga diramaikan dengan penampilan spesial dari Zelda Maharani, mahasiswi disabilitas dari Program Studi Musik FBS UNESA. Zelda berkolaborasi dengan UNESA Simfoni Orkestra membawakan lagu berjudul *Saat Kau Telah Mengerti* yang dipopulerkan oleh Virgoun. Lagu ini dipilih sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada sosok ayah, menyampaikan pesan bahwa di balik ketegasan seorang ayah, tersimpan jutaan doa dan harapan untuk kebahagiaan anak-anaknya. Penampilan Zelda yang penuh emosi berhasil menyentuh hati para hadirin.
Wisuda ke-113 UNESA tidak hanya menjadi momen sakral bagi para wisudawan, tetapi juga ajang untuk menampilkan kekayaan seni dan budaya yang dimiliki oleh universitas. Melalui berbagai penampilan tersebut, UNESA kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pengembangan seni, budaya, dan inklusivitas di lingkungan akademik. Acara ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh civitas akademika UNESA untuk terus berkarya dan berkontribusi bagi kemajuan pendidikan dan kebudayaan di Indonesia.
***
#WisudaUnesa #RumahParaJuara #2025 #UNESA #WorldClassUniversity #UNESASatuLangkahDiDepan #BersamaBisaBekerjasama #IndonesiaEmas2045 #UnityInDiversity
Penulis: Rizky Amalina
Foto : Kece Media
Share It On: